cta up

Whatsapp Business VS WhatsApp Business API, Apa Perbedaannya?

Tangan memegang handphone dengan logo WhatsApp

Anda sebagai pemilik bisnis mungkin sudah banyak menggunakan WhatsApp Business sebagai sarana operasional pemasaran bisnis Anda. Memang aplikasi perpesanan satu ini bisa memberikan banyak manfaat dalam pengembangan suatu bisnis.

Eits, tetapi seiring maju dan berkembangnya bisnis Anda, tentu dibutuhkan aplikasi perpesanan yang lebih efektif dan efisien menampung tambahan konsumen dan otomatisasi bisnis Anda. Aplikasi tersebut adalah WhatsApp Business API. Apa sih perbedaan keduanya? Apa keunggulan WA Business API? Simak artikel ini sampai akhir!

Perbedaan WhatsApp Business dan WhatsApp Business API

WhatsApp Business dan WhatsApp Business API sekilas dari nama mungkin hampir sama, tetapi pada dasarnya keduanya sangat berbeda. Simak perbedaan WA Business dan WA Business API berikut ini!

1. Pesan otomatis

Perbedaan WhatsApp Business dan WhatsApp Business API yang pertama terdapat pada pesan otomatisnya. Keduanya memang sama-sama memiliki fitur pesan otomatis, tetapi ada perbedaan pada hal fungsionalis, kemampuan otomatisasi dan cara penerapan. 

Pada WA Business, Anda hanya dapat mengirimkan pesan otomatis terbatas pada ucapan selamat datang dan tanggapan cepat. Sedangkan pada WA Business API pesan otomatis bisa lebih luas, bahkan bisa membuat pesan balasan yang dipicu oleh tindakan konsumen. Contohnya seperti menjawab pertanyaan umum mengenai produk, ketersediaan dan lain sebagainya. 

Hal ini karena WA Business API memang diperuntukan untuk bisnis yang sudah memiliki ribuan lebih pelanggan. Dengan banyaknya calon pelanggan dan pelanggan yang menghubungi Anda, akan banyak waktu yang dihabiskan untuk membalas pesannya apabila tidak diotomatisasi secara detail. 

2. Verifikasi akun bisnis

Perbedaan selanjutnya antara WA Business dan WA Business API terdapat pada verifikasi akun. Jika Anda pernah mendapatkan pesan bisnis dari perusahaan besar, pasti ada lencana centang hijau di samping nama. Itu adalah salah satu ciri-ciri bisnis atau usaha yang sudah terverifikasi.

Untuk mendapatkan lencana centang hijau pada akun WhatsApp Business, Anda harus menggunakan WA Business API. Jika hanya menggunakan WA Business biasa bisnis Anda tidak akan mendapatkan verifikasi. Padahal verifikasi bisnis pada akun penting untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan pada pesan yang Anda kirimkan. 

3. Jumlah admin yang menjalankannya

WhatsApp API memang diperuntukan untuk bisnis yang besar dengan ribuan pelanggan. Oleh karena itu, jumlah admin atau agen yang menjalankannya tidak terbatas. Anda dapat mempekerjakan lebih dari 2 admin untuk satu nomor bisnis. 

Berbeda dengan WA Business, memang aplikasi perpesanan ini diperuntukan juga untuk bisnis, tetapi untuk usaha kecil dan menengah. Dengan jumlah pelanggan yang masih sedikit, agen atau admin yang bisa menggunakan satu nomor terbatas hanya dua orang saja dengan device berbeda.

4. Pengelolaan riwayat komunikasi dengan pelanggan

Perbedaan lainnya terdapat pada manajemen pengelolaan riwayat komunikasi dengan pelanggan. Pada WhatsApp Business Anda hanya bisa memberikan label pelanggan untuk membedakan status mereka seperti ‘Pesanan Selesai’ atau ‘Pembayaran Tertunda’. 

Tentu ini sangat berbeda dengan WhatsApp Business API. Aplikasi perpesanan yang dikhususkan untuk bisnis besar ini memungkinkan penggunanya untuk mengintegrasikan WhatsApp dalam sistem mereka sendiri dengan API (Antarmuka Pemrograman Aplikasi). Anda dapat mengintegrasikan WhatsApp dengan sistem manajemen pelanggan atau alat CRM (Customer Relationship Management) Anda.

Selain itu, histori percakapan bia dengan mudah dikelola.  Riwayat percakapan dengan pelanggan dapat disimpan di dalam sistem Anda untuk analisis atau referensi selanjutnya. Anda juga dapat fitur automasi lanjutan, yaitu dapat mengotomatiskan respons dengan lebih canggih menggunakan logika pemrograman. Tak hanya itu saja, Anda juga bisa menyinkronkan data pelanggan dengan sistem yang Anda punya. 

5. Jumlah batasan kontak yang bisa dikirim broadcast

Pesan broadcast merupakan salah satu senjata yang banyak digunakan oleh bisnis untuk mengembangkan usahanya. Pada WhatsApp Business biasa, anda hanya dapat mengirimkan broadcast atau pesan massal sebanyak 256 orang saja. Jadi terbatas dan kurang efektif apabila Anda memiliki ribuan pelanggan.

Sementara pada WhatsApp Business API, tidak ada batasan kontak yang hendak dikirimkan. Anda bisa mengirimkan blast ke ribuan kontak tak terbatas. Sehingga hal ini akan lebih efektif. 

6. Laporan kinerja

Terakhir, perbedaan WA Business dan WA Business API terdapat pada laporan kinerja. WhatsApp Business memiliki laporan kinerja yang sederhana langsung pada aplikasinya. Anda dapat mengakses laporan jumlah pesan yang terkirim, tidak terkirim, dibaca dan belum dibaca. Terbatas hanya pada itu saja.

Sedangkan pada WhatsApp Business API menyediakan laporan yang lebih kompleks dengan analitik yang diintegrasikan dengan sistem manajemen bisnis Anda. Ini memberikan kontrol yang lebih besar untuk Anda bisa melakukan analisis dan evaluasi. Beberapa laporan yang bisa Anda dapatkan dari WhatsApp Business API adalah laporan diterima, dikirim dan dibaca, laporan respon pembaca (Seperti tautan yang diklik, atau respon pelanggan), waktu respon rata-rata pelanggan dan statistik mengenai kelompok pelanggan seperti usia, demografi, hingga perilaku konsumen. 

Cara Mendapatkan WhatsApp Business API

Setelah mengetahui perbandingan WA Business dan WA Business API, Anda yang memiliki bisnis menengah yang melaju berkembang hingga besar tentu akan lebih efektif dan efisien menggunakan WhatsApp Busines API. Lalu bagaimana caranya agar bisa mengaksesnya? Simak cara mendapatkan WhatsApp Business API berikut ini!

1. Penuhi persyaratan penggunaan WA Business API

Berbeda dengan WhatsApp Business yang bisa diunduh melalui appstore atau pun playstore. WhatsApp Business API tidak bisa demikian. Anda harus menggunakan jasa mitra layanan yang membantu proses pendaftaran. 

Namun sebelumnya, untuk bisa mendaftarkan penggunaan WA Business API, ada dua syarat yang harus dipenuhi. Syarat yang pertama adalah Anda harus memiliki bisnis yang akunnya terverifikasi di WhatsApp Business. Syarat kedua, Anda harus memiliki website yang bisa diakses oleh publik. 

2. Pilih mitra penyedia layanan 

Setelah Anda memenuhi kedua syarat yang sudah ditentukan, kini saatnya memilih mitra penyedia layanan atau yang biasa juga disebut Business Solution Provider (BSP). Pastikan Anda memilih BSP resmi dan memberikan banyak keuntungan.

ShopKey merupakan Business Solution Provider (BSP) terpercaya yang bisa membantu Anda mendaftar aplikasi WhatsApp Business API. ShopKey akan membantu Anda memperoleh centang hijau resmi untuk verifikasi bisnis sehingga usaha Anda bisa lebih terpercaya. Anda kini bisa menjalankan operasional bisnis dengan lebih efektif dan efisien. 

Eits, dengan mendaftar WA Business API di ShopKey, Anda juga bisa memperoleh fitur-fitur lainnya seperti pembuatan situs website yang dapat Anda gunakan untuk memasarkan produk dan fitur keyboard pintar atau hotkeys.

3. Ikuti proses pendaftaran pada mitra penyedia layanan 

Setelah Anda mendaftar WA Business API melalui BSP resmi, Anda tidak perlu khawatir lagi. Tinggal ikuti saja proses pendaftaran mitra penyedia layanan, BSP akan memberikan pendampingan hingga Anda berhasil menggunakannya. 

4. Mulai eksplor WA Business API

Kini bisnis Anda sudah menggunakan aplikasi perpesanan yang lebih canggih. anda bisa mulai eksplor penggunaan WA Business API untuk memaksimalkan penjualan dan strategi pemsaran perusahaan.

Nah, berikut di atas merupakan perbedaan WhatsApp Business dan WhatsApp Busines API, beserta penjelasan cara mendaftar WA Business API. Ambil langkah besar untuk bisnis Anda hingga bisa berkembang. Segera daftar WhatsApp Business API di ShopKey sekarang!

Related Articles

Upgrade informasi bisnis kamu dengan ShopKey

logo light

Sopo Del, Dangsina lobby, Tower B, #2019 20nd Floor, Jl. Mega Kuningan Barat III, Lot 10. 1-6 Kawasan Mega Kuningan,Jakarta Selatan Jakarta – 12950

02186655231

OUR SERVICES

Subscribe

Join our email list to receive insights & stories from business owners, new product information, and more.

2020 © PT Gamechange Indonesia