cta up

Manfaat WhatsApp API untuk Optimalisasi Layanan Logistik & Pengiriman

paket-dan-whatsapp

Bisnis layanan logistik dan pengiriman kini menjadi salah satu jasa yang paling dibutuhkan pada era modern sekarang ini. Pasalnya, segala aktivitas dilakukan secara online, mulai dari transaksi jual-beli, pengiriman makanan dan minuman, serta masih banyak lagi. Seluruh aktivitas tersebut tidak akan maksimal penerapannya apabila tidak ada layanan logistik dan pengiriman. 

Melihat peluang ini, pebisnis yang bergerak di bidang ini perlu memanfaatkan teknologi melalui platform atau aplikasi guna meningkatkan layanannya. Salah satu aplikasi yang bisa dimanfaatkan adalah penggunaan WhatsApp API. Apabila Anda belum pernah mendengar tentang WhatsApp API, sederhananya aplikasi ini menggabungkan beberapa sistem untuk menjawab pesan, memberi informasi, dan masih banyak lagi.

Penggunaan aplikasi ini tentunya berikan sejumlah manfaat bagi pebisnis yang berfokus pada bidang ini. Apa sajakah manfaat tersebut? Mengapa penting untuk menggunakan aplikasi tersebut? Artikel berikut akan menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Jadi, mari simak pembahasannya berikut ini!

Pentingnya Penggunaan WhatsApp API dalam Industri Logistik & Pengiriman

Industri logistik dan pengiriman berfokus pada penyediaan jasa layanan produk, transportasi, dan pengiriman barang. Sebagai klien, tentu Anda tidak ingin bekerja sama dengan jasa pengiriman yang tidak profesional, bukan?

Ketidakprofesionalan ini bisa dilihat dari informasi transaksi pengiriman yang tidak jelas atau lengkap, tracking atau pemantauan barang, customer service, dan masih banyak lagi. Nah, agar Anda tetap bisa menjaga kepercayaan klien, Anda sebagai pebisnis bisa menggunakan WhatsApp API (Application Programming Interface).  

WhatsApp API bisa membantu perusahaan logistik dan pengiriman dalam meningkatkan efisiensi operasional perusahaan, memberikan pengalaman dan kesan pelanggan, serta meningkatkan komunikasi dengan pelanggan dan mitra bisnis. Dengan adanya layanan maksimal tersebut, klien tentu akan semakin percaya serta tidak memilih untuk menggunakan penyedia jasa lainnya. 

Pada dasarnya, fungsi dari WhatsApp API ini hampir sama dengan WhatsApp Business. Hanya saja, perbedaannya terletak pada fitur yang disediakan. Jika Anda ingin menggunakan WA API, Anda bisa bekerja sama dengan BSP (business solution provider) yang sudah bermitra resmi dengan WhatsApp, seperti ShopKey.
Fitur-fitur yang tersedia pada ShopKey ini bisa bantu tingkatkan layanan, seperti centang hijau (verified badge), chatbot untuk menjawab pesan klien/pelanggan secara otomatis, fitur analitik, hingga WhatsApp Blast untuk mengirim pesan ke ribuan kontak sekaligus. 

Secara tidak langsung, penggunaan aplikasi ini bisa meningkatkan daya saing dan kesuksesan bisnis di industri ini. Itulah mengapa penggunaan aplikasi ini bisa menjadi cukup penting demi kelancaran operasional bisnis industri dan pengiriman. 

Manfaat WhatsApp API untuk Layanan Logistik & Pengiriman

Setelah memahami betapa pentingnya penggunaan WhatsApp API, berikut ada beberapa manfaat yang akan dirasakan apabila Anda menggunakannya, antara lain:

1. Respons Klien/Pelanggan Cepat

Layanan logistik dan pengiriman sangat berkaitan dengan ketepatan waktu. Mulai dari ketepatan waktu membalas pesan klien/pelanggan, pemberian informasi dan konfirmasi terkait status barang, transaksi lebih lanjut, dan sebagainya. Oleh karena itu, diperlukan respons atau tanggapan yang tepat agar pelanggan tetap merasa nyaman.

Dengan WhatsApp API, Anda bisa merespons pesan masuk dengan cepat menggunakan fitur chatbot atau pesan otomatis. Pelanggan tidak perlu menunggu waktu lama untuk mendapat informasi yang dibutuhkan karena akan segera dibalas oleh sistem. 

Fitur ini bisa mengurangi risiko human error di mana customer service lupa atau terlewat untuk membalas pesan pelanggan. 

2. Konfirmasi Pesanan Otomatis

Agar pelanggan bisa segera melanjutkan proses transaksi dan pengiriman barang, WhatsApp API dapat memberikan notifikasi otomatis terkait pesanan yang dilakukan. Aplikasi ini bisa memberi tahu pelanggan terkait status pengiriman, jadwal pengiriman barang, atau perubahan apabila ada terjadi. 

Selain bermanfaat bagi pelanggan, adanya fitur ini juga mempermudah perusahaan dalam mengurus hal administrasi. Jadi, segala hal yang berkaitan dengan proses transaksi bisa didata dengan baik. 

3. Komunikasi Real-Time

Apabila Anda adalah seorang pelanggan, tentu Anda ingin mendapatkan informasi terkait pesanan secepat mungkin, bukan? Nah, itulah manfaatnya dari WhatsApp API di mana Anda sebagai pemilik perusahaan bisa berkomunikasi langsung secara real-time dengan pelanggan. 

Hal ini sangat penting dan berdampak besar terhadap pelayanan bisnis khususnya dalam situasi darurat. Misalnya, terdapat perubahan jadwal pengiriman mendadak yang harus segera membutuhkan konfirmasi dari pelanggan bersangkutan. Hal tersebut sangat penting dilakukan agar kedua belah pihak saling memenuhi tujuannya masing-masing. 

4. Pelacakan Pengiriman

Manfaat berikutnya adalah Anda bisa memberikan informasi kepada pelanggan terkait pelacakan pengiriman barang. Melalui fitur analitik, Anda bisa memantau barang apa saja yang sudah terkirim, informasi lokasi terakhir, dan sebagainya.

Pelanggan pun akan merasa nyaman dan tidak khawatir terhadap keamanan barang yang dikirim. 

5. Analisis Data dan Umpan Balik Pelanggan

Terakhir, WhatsApp API bisa memberikan informasi untuk analisis data guna dijadikan bahan evaluasi dan perbaikan. Analisis data ini dapat melihat seberapa besar persentase performa pelayanan perusahaan terhadap pesan yang masuk dari pelanggan. Dari data tersebut, perusahaan bisa mengambil langkah tepat apakah perlu ada peningkatan pelayanan atau tidak.

Analisis data ini juga bisa didukung dari adanya umpan balik (feedback) pelanggan. WhatsApp API menyediakan fitur bagi perusahaan untuk menyediakan feedback dari pelanggan jika diperlukan. Feedback ini bisa berupa pengisian form, penilaian kepuasan, dan masih banyak lagi disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan. 

Adanya fitur umpan balik ini akan sangat bermanfaat baik bagi pelanggan maupun perusahaan. Pelanggan akan merasa didengar dan diperhatikan mengenai kebutuhan ataupun keluhannya. Sementara itu, perusahaan bisa mendapatkan informasi lebih banyak terkait keinginan dan preferensi pelanggan. Jadi, perusahaan pun bisa menentukan keputusan terbaik demi keberlangsungan pelayanan yang optimal. 

Demikianlah beberapa manfaat WhatsApp API untuk optimalisasi layanan logistik dan pengiriman. Penting untuk mulai menggunakan aplikasi ini karena tersedia berbagai fitur guna mengefisiensikan waktu operasional bisnis dan meningkatkan kepercayaan pelanggan.

Related Articles

Upgrade informasi bisnis kamu dengan ShopKey

logo light

Sopo Del, Dangsina lobby, Tower B, #2019 20nd Floor, Jl. Mega Kuningan Barat III, Lot 10. 1-6 Kawasan Mega Kuningan,Jakarta Selatan Jakarta – 12950

02186655231

OUR SERVICES

Subscribe

Join our email list to receive insights & stories from business owners, new product information, and more.

2020 © PT Gamechange Indonesia