cta up

Cara Jualan di Marketplace Facebook agar Laris & Untung

Facebook Marketplace

Dulu, mempromosikan usaha Anda hanya bisa menggunakan baliho, koran atau beriklan di televisi. Namun seiring perkembangan teknologi, kini Anda bisa beriklan dengan berbagai macam cara, salah satunya adalah menggunakan Facebook Marketplace

Pengertian Facebook Marketplace

Facebook Marketplace adalah platform jual beli online yang disediakan oleh Meta. Di platform ini, pengguna bisa mencari barang yang diinginkan sekaligus mempromosikan barang dan jasa yang mereka jual. 

Fitur ini pertama kali tersedia di Indonesia pada tahun 2016. Pengembangan Facebook Marketplace ini bertujuan untuk memberikan manfaat lebih kepada pengguna yang sebelumnya melakukan jual beli melalui fitur group. 

Berbeda dengan aplikasi online marketplace seperti Tokopedia atau Shopee, Facebook Marketplace tidak menyediakan layanan pembayaran maupun delivery. Pembeli dan penjual diminta untuk melakukan transaksi ini sendiri, entah itu melalui mekanisme transfer atau cash on delivery (COD).

Cara Jualan di Marketplace Facebook

Berikut ini langkah berjualan di Facebook Marketplace:

  1. Login ke akun facebook Anda. 
  2. Pilih gambar toko di bagian kiri atau di bagian atas halaman profile. 
  3. Klik jual barang. 
  4. Pilih jenis tawaran. Apabila barang dan jasa yang Anda jual bukan rumah, kendaraan atau lowongan kerja, maka masuk kategori barang dijual. 
  5. Klik tambahkan foto lalu unggah foto produk Anda. 
  6. Berikan deskripsi produk tersebut. 
  7. Klik pratinjau atau preview untuk melihat konten iklan Anda sebelum iklan tersebut diunggah.
  8. Bagikan iklan tersebut ke berbagai group yang Anda miliki.
  9. Klik terbitkan. 
  10. Setelah iklan tersebut diterbitkan, Anda tinggal menunggu pesan dari pembeli yang tertarik. Pesan tersebut biasanya dikirim melalui messenger atau menghubungi kontak yang tertera di iklan tersebut. 

Hanya saja, tidak semua barang dan jasa bisa dijual di platform ini. Anda tidak bisa menjual barang imitasi, bajakan, hewan, mata uang, berbagai dokumen penting, barang dewasa, minuman keras dan alat-alat kesehatan.

Tips Jualan di Facebook Marketplace

Selain menggunakan ads dan promosi di grup, salah satu cara jualan online di Facebook adalah menggunakan fitur Marketplace.

Ingin jualan Anda di Facebook Marketplace jadi lebih ramai dan laris? Ikuti tips-tips berikut ini:

1. Lengkapi deskripsi produk

Tips yang pertama adalah melengkapi deskripsi produk, mulai dari nama hingga lokasi. Pembeli tentu akan lebih tertarik untuk membeli produk yang memiliki deskripsi lengkap, khususnya di bagian lokasi dan nomor telepon. Sebab, lokasi ini menentukan legit atau tidaknya Anda sebagai penjual.

Tidak harus berkomunikasi lewat Facebook Messanger, karena Anda bisa mengarahkan calon pembeli ke akun Whatsapp Business agar Anda mendapat nomor mereka untuk melakukan follow up.

2. Gunakan foto menarik dengan kualitas terbaik

Tips yang selanjutnya adalah dengan mengunggah foto yang menarik dengan kualitas terbaik. Pastikan foto tersebut tidak hanya menarik dari segi desain tetapi juga memiliki resolusi gambar yang pas untuk Facebook Marketplace.

Foto produk menarik.

Dalam hal ini, Anda bisa menggunakan gambar dengan ukuran 1080×1080 px atau 1928×1080 sesuai dengan kebutuhan. Gambar yang jelas tentunya akan lebih menarik bagi pelanggan. 

3. Bagikan postingan iklan tersebut

Tips yang ketiga adalah membagikan iklan tersebut ke group Facebook yang Anda miliki, maupun ke media sosial lainnya. Sambungkan juga akun Facebook Anda dengan akun Instagram Bisnis agar tidak terlewat membagikannya ke kedua platform.

Dengan melakukan hal ini, maka tidak hanya orang yang melihat iklan Anda di marketplace yang akan menghubungi Anda, tetapi juga orang yang mengetahui iklan tersebut dari group, WhatsApp, Instagram maupun platform lainnya. 

Supaya lebih praktis, Anda bisa menggunakan fitur promosi dari aplikasi ShopKey. Dengan fitur ini, Anda tidak perlu pusing mengenai desain gambar produk dan ukurannya, karena sudah pasti akan disesuaikan dengan jenis platform. Selain itu, Anda juga bisa secara otomatis membagikan materi iklan tersebut ke aplikasi lainnya. 

4. Manfaatkan fitur premium seller

Cara membuat Facebook Marketplace laris manis selanjutnya adalah dengan memanfaatkan fitur premium seller. Dengan fitur ini, Anda bisa mengiklankan produk Anda secara eksklusif di marketplace maupun laman Facebook. Tentunya hal ini nantinya juga terkena biaya, sehingga pastikan Anda mengetahui nominal biaya tersebut sebelum menggunakan fitur ini.

5. Buat profil Facebook yang meyakinkan

Untuk menghindari tindakan penipuan, saat ini banyak pengguna Facebook yang memeriksa profil penjual barang di marketplace terlebih dahulu sebelum membelinya secara transfer maupun COD. Oleh sebab itu, jika Anda ingin dagangan Anda di marketplace laris, wajib hukumnya Anda membuat profil Facebook yang meyakinkan. 

6. Gunakan chat commerce untuk menjawab pertanyaan pelanggan

Tidak ada orang yang suka menunggu supaya pesannya cepat dibalas. Begitupun juga dengan pelanggan. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda menggunakan aplikasi chat commerce seperti ShopKey. Aplikasi ShopKey memungkinkan Anda untuk menjawab pertanyaan konsumen dari platform apapun secara cepat dengan fitur keyboard otomatisnya. Belum lagi, Anda juga bisa membuat katalog otomatis, sehingga Anda tidak perlu kebingungan jika ada banyak pesanan dalam waktu bersamaan. 

7. Tawarkan sistem COD

Seperti yang disebutkan di atas, Facebook Marketplace tidak menyediakan layanan pembayaran seperti rekening bersama, sehingga pembeli harus transfer atau membayar secara langsung kepada penjual. Namun sayangnya, tidak semua pembeli nyaman jika harus mengirim uang dalam jumlah banyak kepada orang yang tidak mereka kenal.

Penyerahan produk COD.

Untuk mengatasi hal ini, Anda bisa menawarkan metode pembayaran dengan sistem COD. Untuk meminimalisir risiko yang bisa terjadi saat COD, Anda bisa mengajak teman Anda untuk bertemu dengan pembeli tersebut atau dengan meminta DP terlebih dahulu jika lokasi titik pertemuannya jauh. 

Kelebihan Berjualan di Marketplace Facebook

1. Gratis

Kelebihan pertama berjualan di platform ini adalah baik penjual maupun pembeli tidak akan dikenai biaya sepeserpun, kecuali jika penjual memanfaatkan fitur premium seller atau beriklan tentunya. Dengan demikian, total keuntungan produk tersebut akan menjadi milik Anda sepenuhnya. 

2. Kemudahan interaksi

Facebook marketplace menjadi satu dengan aplikasi Facebook itu sendiri. Ini artinya, Anda tidak perlu berpindah aplikasi untuk berinteraksi dengan pelanggan. Apalagi jika Anda memanfaatkan fitur keyboard ShopKey, Anda juga tidak perlu melihat ongkos kirim di aplikasi yang berbeda karena dengan menggunakan keyboard ini Anda bisa melihatnya secara otomatis. 

3. Memperluas jangkauan pembeli

Dengan memasarkan produk Anda secara online menggunakan Facebook Marketplace, Anda juga bisa memperluas jangkauan pembeli produk Anda yang semula hanya di toko offline kini tersedia juga di toko online. Dengan meluasnya jangkauan pembeli, potensi keuntungan bisnis Anda juga akan semakin besar. 

4. Praktis

Berbeda dengan platform online marketplace lainnya yang mana Anda harus mengukur berat dan lain sebagainya, menggunakan platform ini terlihat jauh lebih praktis karena Anda hanya perlu mengunggah foto dan menulis deskripsi produk.

Facebook marketplace adalah solusi terbaik untuk UMKM yang ingin memasarkan produknya secara online secara praktis dan biaya minimum. Gunakan platform ini dan aplikasi ShopKey untuk meningkatkan performa bisnis Anda.

Related Articles

Upgrade informasi bisnis kamu dengan ShopKey

logo light

Sopo Del, Dangsina lobby, Tower B, #2019 20nd Floor, Jl. Mega Kuningan Barat III, Lot 10. 1-6 Kawasan Mega Kuningan,Jakarta Selatan Jakarta – 12950

02186655231

OUR SERVICES

Subscribe

Join our email list to receive insights & stories from business owners, new product information, and more.

2020 © PT Gamechange Indonesia