cta up

7 Cara Jualan Online di Facebook agar Laris

Facebook

Facebook adalah salah satu sosial media yang memiliki peluang bagus apabila dijadikan sebagai ladang mencari cuan, misalnya dengan berjualan. Memiliki jutaan pengguna dari berbagai belahan dunia, memperoleh uang tambahan di Facebook bukanlah hal mustahil apabila paham triknya.

Di Indonesia sendiri masih banyak pengguna Facebook aktif, banyak pula yang menjadikannya sebagai platform untuk melakukan jual-beli. Cara jualan online di Facebook pun termasuk mudah dilakukan, terutama oleh pemula. Begini tipsnya agar dagangan laris manis di platform sosial media tersebut!

1. Unggah Foto Produk Menarik

Pernah mengalami dagangan susah laku padahal sudah menyebarkannya ke banyak grup dan marketplace? Salah satu penyebabnya bisa jadi karena postingan gambar produk kurang menarik, sehingga kebanyakan orang lebih memilih melewatkan postingan Anda. Ini merupakan langkah awal yang perlu diperhatikan sebelum memposting jualan.

Foto produk faktanya cukup berpengaruh terhadap penjualan, sebab kebanyakan orang lebih senang membeli jika gambarnya terlihat menarik, artinya gambar tersebut bagus dan detailnya jelas. Misalnya jika menjual baju thrift, maka harus jelas foto bajunya dari segi pencahayaan, kualitas gambar, hingga detail bahannya.

Mengunggah foto produk yang menarik, artinya kualitas juga harus terbaik atau HD (high definition). Supaya hasilnya bagus, usahakan mengeditnya terlebih dahulu di aplikasi editor foto produk untuk jualan supaya detailnya terlihat jelas. Caranya adalah dengan mengatur pencahayaan, exposure, saturasi, shadow, dan sebagainya sesuai kebutuhan.

Selain mengatur preset dan efek pada foto produk, penting pula untuk mengambil foto dari angle yang tepat. Tujuannya bukan hanya menampilkan detail saja, tetapi juga membuat gambar tersebut terlihat semakin sempurna. Sebab jika memotretnya asal-asalan tanpa memperhatikan angle, justru nilai jualnya kurang.

2. Promosikan Produk ke Grup Jual-Beli

Cara jualan online di Facebook bagi pemula, hal penting yang perlu dilakukan adalah bergabung terlebih dahulu ke berbagai grup, khususnya grup jual beli. Setelah bergabung, mulailah mempromosikan dagangan Anda ke perkumpulan online tersebut.

Mempromosikan produk ke grup merupakan cara paling efektif, sebab di dalamnya terdapat kumpulan orang-orang dengan minat tertentu. Ini bukan berarti bisa mengiklankan produk secara asal ke grup, justru harus melihat seperti apa isi di dalam grup tersebut agar tidak salah target pasar.

Bagi pemula yang baru mulai jualan di Facebook, sebaiknya menentukan terlebih dahulu siapa target pasarnya. Kemudian pilihlah grup yang sesuai dengan target pasar Anda, jangan asal memposting di grup random karena risikonya bukan hanya membuat barang susah laku, tetapi bisa juga menyebabkan Anda terkena pelanggaran. 

Contohnya jika menjual spare part mobil sport, maka carilah grup tentang mobil sport ataupun modif mobil. Potensi berjualan di grup yang relevan dengan barang dagangan, lebih besar karena konsumennya tepat sasaran.

3. Memanfaatkan Fitur Facebook Marketplace

Cara berjualan online agar cepat laku di jejaring sosial Facebook, yaitu memanfaatkan fitur Facebook Marketplace. Fitur Marketplace ini dapat dilihat pada halaman utama (home), yang jika ditelusuri di sana banyak sekali orang berjualan macam-macam barang.

Barang yang dijual di FB Marketplace cenderung tidak terbatas, mulai dari makanan, minuman, furniture, perlengkapan hewan, bahkan elektronik. Peluang memperoleh pembeli di marketplace cenderung lebih besar dibandingkan di grup karena kebanyakan orang lebih memilih mencari barang melalui fitur ini.

Cara jualan di Marketplace FB biar laris adalah dengan mengunggah foto produk yang jelas dan menarik perhatian. Selain itu, gunakan pula kalimat berisi informasi lengkap mengenai barang yang dijual.

Supaya barang dagangan gampang muncul di pencarian, optimalkanlah dengan tagar atau hashtag (#). Jangan lupa juga mencantumkan kontak yang bisa dihubungi untuk meningkatkan ketertarikan pengunjung.

4. Gunakan Fasilitas Facebook Ads

Selain mengiklankannya secara organik di FB Marketplace dan grup, cara jualan online di Facebook bagi pemula bisa mencoba menggunakan fasilitas berupa Facebook Ads. Jadi, Facebook Ads ini merupakan cara instan untuk menyebarluaskan postingan jualan ke target audiens yang lebih sesuai.

Promosi di internet.

Menggunakan Facebook Ads perlu mengeluarkan dana lebih, namun hitungannya masih terjangkau. Cara untuk meningkatkan product awareness melalui adsense memang tidak organik, namun layak dicoba karena postingan yang muncul di target audiens terlihat natural atau tidak terlihat seperti iklan. Bahkan, postingan Anda pun dapat muncul paling atas.

Hasil menggunakan FB Ads biasanya termasuk efektif untuk mendapatkan konsumen meskipun berbayar. Biaya membuat adsense di Facebook bervariasi, tergantung pengaturan target yang dipilih.  Apabila ingin mengiklankan barang jualan melalui fitur adsense, akun FB perlu diubah menjadi akun bisnis.

5. Aplikasikan Copywriting yang Persuasif

Berdasarkan penjelasan sebelumnya, foto produk memang berpengaruh dalam keberhasilan pemasaran barang dagangan. Selain foto produk, copywriting atau kata-kata (caption) ketika berjualan juga mempengaruhi minat masyarakat untuk membeli suatu barang.

Oleh karena itu, cara berjualan online agar cepat laku adalah menerapkan teknik copywriting yang tepat sekaligus persuasif atau berisi ajakan. Tujuannya untuk mengajak audiens membeli barang dagangan Anda. Menuliskan kata-kata menarik untuk jualan di Facebook, sangat ampuh dalam meningkatkan penjualan.

Membuat copywrite yang menarik perhatian tak harus memakai bahasa baku, Anda boleh menyesuaikannya dengan target pasar. Misalnya jika menjual perlengkapan bayi, Anda dapat memakai kata ganti seperti Moms, Bunda, Bund, dan sejenisnya. Imbuhkanlah pula kalimat ajakan yang kreatif agar mereka mau membeli. Jika berjualan baju, maka gunakan slogan fashion yang menarik serta menggambarkan kelebihan produk Anda.

Pengaplikasian copywriting memang sebaiknya kreatif, namun tidak boleh asal-asalan. Hindari memakai kata-kata yang menyinggung pihak tertentu atau menyindir kompetitor secara terang-terangan.

6. Berikan Informasi Produk secara Jelas

Tidak hanya mengunggah foto menarik dan caption yang persuasif saja, cara jualan di Facebook agar laris manis, pastikan memberikan informasi produk secara jelas. Informasi terkait produk, meliputi spesifikasi detail, warna, kondisi barang, dan sebagainya disesuaikan dengan barang yang dijual.

Memberikan informasi produk secara jelas, mampu meningkatkan minat konsumen terhadap produk tersebut. Sebaliknya jika informasi yang diberikan tidak terlalu detail, audiens pun enggan bertanya lebih jauh kemudian lebih memilih mencarinya di tempat lain.

Tidak hanya spesifikasi yang perlu dicantumkan pada deskripsi barang dagangan. Cantumkanlah pula kontak yang dapat dihubungi, ketersediaan stok, serta penawaran harga. Ini juga berlaku dalam cara jualan di FB Marketplace biar laris dan banyak peminat.

7. Buat Halaman Khusus Jualan (Fanspage)

Selain tips sebelumnya, adapun cara jualan online di Facebook bagi pemula bisa juga dengan membuat halaman khusus jualan atau fanspage. Fanspage ini dapat dibuat secara gratis dengan mudah, bahkan bisa dihubungkan ke platform media sosial lainnya seperti Instagram. Hal ini juga akan membantu membuat jualan di Instagram menjadi laku keras karena terintegrasi dengan Facebook.

Sebenarnya, fanspage tidak hanya untuk berjualan online saja. Siapapun dapat memanfaatkannya untuk kampanye, membuat halaman perusahaan, komunitas, fans club, dan sebagainya tergantung peruntukan masing-masing.

Facebook page.

Jualan di Facebook melalui fanspage cenderung lebih terarah karena dalam halaman tersebut isinya hanya dagangan saja. Melalui fitur fanspage tersebut, pengunjung dapat lebih fokus melihat postingan produknya saja. Jadi, tidak akan bercampur dengan postingan pribadi atau semacamnya.

Supaya banyak orang mengetahui fanspage yang Anda buat, sebarluaskanlah undangan untuk menyukai sekaligus support halaman tersebut kepada teman di Facebook melalui DM atau private chat. Apabila perlu, sebarluaskan pula ke jejaring sosial lainnya agar lebih banyak orang mengetahuinya.

Mengiklankan barang dagangan di Facebook dapat dilakukan secara organik maupun instan melalui fitur adsense. Cara jualan online di Facebook seperti pada tips di atas bisa dicoba diterapkan agar dagangan semakin laris. 

Supaya semakin praktis saat berjualan di Facebook ataupun platform lainnya, gunakanlah ShopKey. Melalui ShopKey, Anda dapat menyebarluaskan katalog online hanya dengan sekali klik saja. Yuk, install sekarang!

Related Articles

Upgrade informasi bisnis kamu dengan ShopKey

logo light

Sopo Del, Dangsina lobby, Tower B, #2019 20nd Floor, Jl. Mega Kuningan Barat III, Lot 10. 1-6 Kawasan Mega Kuningan,Jakarta Selatan Jakarta – 12950

02186655231

OUR SERVICES

Subscribe

Join our email list to receive insights & stories from business owners, new product information, and more.

2020 © PT Gamechange Indonesia