Sudah bukan rahasia lagi jika merawat hewan, terutama anjing dan kucing merupakan salah satu hobby yang banyak digemari oleh manusia. Tampilan lucu kedua hewan ini dan sifatnya yang penurut membuat keduanya banyak dirawat oleh manusia.
Karena persahabatan ini, tidak jarang manusia pemilik hewan tersebut memberikan perawatan ekstra supaya anjing dan kucing mereka sehat, tampak bersih dan bisa tampil menarik. Oleh sebab itu, tidak heran jika usaha pet shop kini semakin berkembang di Indonesia.
Rincian Modal Usaha Pet Shop
Besar kecilnya modal usaha pet shop setidaknya tergantung dengan dua hal, yaitu kepemilikan toko dan kelengkapan usaha. Jika Anda memiliki bangunan toko sendiri yang letaknya strategis, tentu nominal yang harus dikeluarkan juga akan lebih kecil. Sama halnya dengan kelengkapan usaha. Semakin lengkap isi toko Anda, maka semakin besar pula biaya modal yang harus Anda keluarkan.
Menurut kanal YouTube Hoiri Official, pemilik Fuji pet shop di Sidoarjo, rincian modal untuk membuka usaha ini adalah sebagai berikut:
Sewa toko 4×8 meter : Rp22.000.000/tahun.
Beli rak : Rp7.000.000
Beli isi toko : Rp30.000.000.
Dana cadangan : Rp5.000.000-Rp10.000.000
Total : Rp64.00.000 – Rp69.000.000
Dana cadangan adalah dana khusus yang disiapkan untuk membeli merek barang kebutuhan hewan yang belum ada tapi diinginkan oleh konsumen setempat. Dengan demikian, usaha baru jadi lebih fleksibel terhadap kebutuhan pelanggan.
Namun demikian, beliau menyebutkan bahwa pengusaha bisa membuka bisnis ini dengan modal yang lebih kecil tentunya dengan risiko barang yang disediakan tidak terlalu lengkap. Beliau juga menyarankan kepada pengusaha pemula untuk membuka pet shop dengan jumlah barang yang tidak lengkap terlebih dahulu untuk kemudian dilengkapi sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
Sebuah pet shop minimal menyediakan makanan kering dan basah, vitamin, kandang dengan berbagai ukuran dan makanan kaleng untuk kucing dan anjing. Selain itu, toko ini juga bisa menyediakan tas, aksesoris dan makanan untuk jenis hewan lainnya.
Dalam memilih barang-barang ini, usahakan Anda membeli barang yang sekiranya akan laku di pasaran dan dibutuhkan oleh konsumen. Sediakan juga barang dari berbagai merek sekaligus. Sebab, tidak menutup kemungkinan konsumen enggan membeli makanan dari merek lain untuk kucingnya.
Selain menjual barang secara offline, Anda juga bisa menjual barang dagangan Anda secara online. Selain itu, Anda bisa membuka jasa grooming hewan, jasa penitipan hewan atau pengobatan sekaligus apabila Anda memiliki gelar sebagai Dokter Hewan. Adanya pengembangan usaha ini tentunya akan menambah peluang keuntungan bisnis Anda.
Estimasi Keuntungan Usaha Pet Shop
Analisis usaha pet shop tidak akan lengkap jika tidak membahas potensi keuntungan. Keuntungan yang bisa diperoleh usaha ini bervariasi tergantung dengan kelengkapan barang dan jasa yang disediakan.
Umumnya, pebisnis pet shop hanya akan mengambil laba ratusan hingga ribuan rupiah per barang yang terjual. Namun apabila dihitung total, nominalnya bisa sampai jutaan, secara umum dipahami bahwa omzet dan keuntungan yang bisa diperoleh usaha ini bisa mencapai puluhan juta.
Bahkan menurut pengusaha asal Semarang yang memiliki kanal YouTube Emak Uus, omzet dan penghasilannya per bulan sebagai pemilik usaha pet shop masing-masing bisa mencapai 103 juta dan 18 juta rupiah untuk dua cabang. Tentunya nominal ini belum dikurangi dengan sewa toko, dan gaji karyawan (jika ada).
Tips Sukses Bisnis Pet Shop
1. Tentukan lokasi usaha yang tepat
Tidak hanya terletak di lokasi yang strategis dan ramai orang, tetapi Anda juga harus memastikan kalau usaha Anda didirikan di sekitar masyarakat yang memiliki hewan peliharaan. Pemilik kanal YouTube Emak Uus menyarankan supaya toko ini didirikan di dekat perumahan besar.
Logikanya adalah orang yang memiliki anjing dan kucing sebagai hewan peliharaan dan mau mengeluarkan uang untuk merawat hewan peliharaannya adalah orang dengan kondisi ekonomi menengah ke atas. Meskipun ramai, orang yang berlalu lalang di sekitar perumahan besar juga relatif tidak seramai jalan umum atau jalan laju cepat, sehingga mudah mengetahui lokasi Anda. Gunakan juga nama petshop yang unik dan pasang baliho berisi nama tersebut agar orang yang melintas mudah mengenalinya.
2. Lengkapi layanan dan ketersediaan barang
Layanan dan ketersediaan barang yang lengkap akan membuat pelanggan toko Anda betah untuk datang ke toko Anda. Selain makanan, vitamin, kandang, dan pasir untuk kucing dan anjing, Anda juga bisa menyediakan layanan penitipan dan grooming, tentunya sudah disesuaikan dengan modal yang Anda miliki.
3. Desain toko sebaik mungkin
Karena hal ini berkaitan dengan hal-hal yang dikonsumsi oleh makhluk hidup, pastikan Anda menata barang dagangan dengan baik dan rapi supaya tampak bersih jika dilihat dari luar toko. Anda bisa menggunakan pet shop dengan konsep swalayan dan menggunakan berbagai jenis rak dan gantungan untuk memaksimalkan ruang.
Sediakan juga gudang di area terpisah toko untuk menyimpan stock barang dagang. Jika Anda membuka jasa penitipan, pastikan juga kandang yang digunakan memiliki ukuran yang cukup dan bersih, supaya hewan yang dititipkan betah dan pemiliknya pun datang kembali.
4. Gunakan aplikasi keuangan
Perlengkapan di pet shop merupakan barang habis pakai (BHP), sehingga sering masuk dan sering keluar. Supaya Anda bisa mengetahui jumlah barang yang masuk dan keluar secara pasti, Anda sebaiknya menggunakan aplikasi keuangan, seperti aplikasi M-POS. Dengan demikian, data barang yang keluar masuk bisa dimasukkan dengan memindai bar code-nya.
5. Catat barang yang diinginkan pelanggan tapi belum Anda sediakan
Seperti yang telah disebutkan di atas, tidak masalah jika Anda membuka bisnis ini dengan modal dan ketersediaan barang yang terbatas tapi Anda selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satu caranya adalah dengan mencatat barang yang diinginkan pelanggan tapi belum Anda sediakan. Dengan demikian, bulan depan Anda bisa membeli barang tersebut.
6. Rumuskan strategi pemasaran yang pas
Sebagai pengusaha pet shop yang baru, tentunya Anda juga harus memperkenalkan toko Anda kepada konsumen. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk memenuhi strategi ini, seperti menyebarkan brosur, membuka sistem keanggotaan dengan diskon khusus anggota, dan lain sebagainya.
Jangan lupakan pemasaran online. Pahami cara membuat katalog online yang baik agar Anda bisa menyebarkan jangkauan pemasaran yang tidak terbatas pada daerah Anda saja.
7. Berikan pelayanan yang prima
Pelayanan yang lengkap, toko yang strategis dan pemasaran yang handal tidak akan cukup untuk membuat konsumen betah membeli produk di toko Anda atau menggunakan jasa layanan Anda apabila pelayanan yang diberikan oleh karyawan Anda tidak bagus. Oleh sebab itu, pastikan Anda menyusun SOP karyawan dengan baik dan memilih karyawan yang ahli di bidangnya.
Nah, itu tadi analisis usaha pet shop mulai dari besaran modal awal, estimasi keuntungan hingga tips suksesnya. Jadi, apakah Anda ingin membuka usaha ini?