Sebagai seorang pebisnis, tentu Anda ingin sasaran customer/klien perusahaan tertarik dengan produk atau layanan yang ditawarkan, bukan? Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menarik customer adalah dengan mengambil foto produk apalagi jika bisnis Anda bergerak di bidang food and beverages.
Dalam mengambil foto, posisikan diri Anda sebagai customer yang hendak membeli produk makanan bisnis Anda. Sebagai customer, tentu Anda menjadi tergiur jika gambar yang ditampilkan menarik dan menggugah selera, bukan?
Maka dari itu, terapkan beberapa cara foto produk makanan yang menarik pembeli di bawah karena langkah ini berperan penting untuk meningkatkan penjualan bisnis. Mari simak informasi lebih lengkapnya berikut ini!
Cara Foto Produk Makanan yang Menarik Pembeli
Berikut adalah beberapa cara foto produk makanan yang menarik pembeli untuk Anda terapkan pada bisnis Anda, yaitu:
1. Tentukan konsep foto produk
Langkah pertama adalah tentukan terlebih dahulu konsep foto produk makanan yang akan dipakai. Konsep ini berkaitan dengan tema atau jenis produk bisnis Anda.
Misalnya, bisnis Anda menjual produk makanan pedas seperti seblak. Konsep yang bisa dibuat adalah mempertimbangkan pemilihan warna hingga properti untuk meningkatkan kualitas foto. Nuansa foto juga bisa ditentukan dengan menggunakan konsep colorful, black and white, dan lain sebagainya.
2. Pilih angle foto yang menarik
Dalam dunia fotografi, pemilihan angle foto (sudut pengambilan gambar) sangat berpengaruh untuk memberikan efek dan kesan menyeluruh terhadap pelanggan.
Misalnya, dalam mengambil gambar produk makanan, tentu Anda ingin menampilkan produk secara keseluruhan, bukan? Maka dari itu, pastikan Anda tidak mengambil gambar produk terlalu bawah, terlalu menyamping, atau terlalu atas. Kesalahan pemilihan angle ini bisa memengaruhi kesan dimensi kepada pelanggan.
Jadi, posisikan diri Anda sebagai pelanggan yang melihat produk makanan melalui media sosial atau media iklan lainnya. Anda dapat memakai dan mengombinasikan berbagai angle, seperti normal angel (setara dengan mata manusia), high angle (sudut lebih tinggi), dan masih banyak lagi dengan menyesuaikan kebutuhan bisnis.
Pemilihan angle ini sangat berpengaruh untuk pengambilan foto produk makanan ringan, kemasan, hingga makanan berat. Hal ini lantaran tiap jenis makanan memerlukan perlakuan berbeda dari aspek sudut pengambilan gambar.
3. Atur pencahayaan yang baik
Aspek lain yang harus diperhatikan adalah banyak sedikitnya cahaya yang masuk ke dalam gambar. Maka dari itu, pastikan ruangan tempat mengambil foto produk makanan mendapatkan cahaya cukup, baik itu dari sinar matahari, lampu maupun flashlight.
Namun, Anda juga harus berhati-hati dalam mengatur pencahayaan ini karena cahaya yang terlalu cerah atau terlalu redup bisa memengaruhi kualitas gambar. Jadi, pastikan ruangan mendapatkan cahaya seimbang agar bisa menampilkan detail dan warna produk dengan lebih baik dan jelas.
Pengaturan pencahayaan ini bisa Anda maksimalkan melalui berbagai jenis kamera, mulai dari kamera SLR hingga kamera HP sekalipun. Jadi, tidak ada penghalang untuk mengambil gambar produk yang menarik karena bisa menggunakan berbagai alat!
4. Tambahkan properti yang relevan
Cara berikutnya adalah menambahkan properti atau aksesoris relevan dengan tema dan konsep produk makanan bisnis Anda. Properti ini bisa berupa piring, gelas, peralatan makan, atau bahkan bahan-bahan dapur yang diletakkan di pinggiran produk.
Properti atau aksesoris yang relevan ini dapat menambah daya tarik visual pada foto produk makanan.
Misalnya, Anda menjual produk basreng (bakso goreng) pedas. Properti yang bisa Anda pakai seperti bahan-bahan dapur berupa cabai, daun jeruk, dan lain-lain. Barang lainnya juga bisa dipakai untuk menunjang visual foto, seperti mangkuk, wajan, sendok, dan lain sebagainya.
5. Maksimalkan aplikasi editing foto
Langkah terakhir yang tidak kalah penting adalah memaksimalkan penggunaan aplikasi editing foto. Dengan memanfaatkan aplikasi seperti Photoshop, Adobe Lightroom, Snapseed, atau aplikasi lainnya, kualitas foto produk makanan bisnis Anda menjadi semakin menarik.
Aplikasi ini dapat dipakai untuk meningkatkan atau mengurangi pencahayaan, mengatur kontras gambar, menyeimbangkan warna, atau bahkan mengganti satu objek dengan objek lainnya.
Pentingnya Foto Produk Makanan yang Menarik
Mengambil foto produk makanan yang baik tentu bisa memberikan manfaat bagi bisnis Anda. Berikut adalah beberapa alasan pentingnya pengambilan gambar makanan yang menarik:
1. Menarik perhatian pembeli
Tujuan utama dari pengambilan foto produk yang menarik tidak lain adalah untuk menarik perhatian pembeli. Bagaimana tidak? Pembeli akan lebih terpikat dengan foto yang menampilkan visual jelas, unik, dan menarik untuk kemudian melanjutkan pada proses transaksi.
Ditambah lagi jika foto yang ditampilkan memakai unsur-unsur fotografi yang relevan dan memperhatikan kebutuhan pembeli. Misalnya, memperhatikan ukuran dan jenis tulisan yang jelas dibaca, foto produk jernih, dan lain sebagainya.
2. Berikan gambaran jelas mengenai produk makanan
Dengan adanya foto produk, pembeli akan lebih memiliki gambaran jelas terhadap makanan yang mereka beli. Jadi, mereka tidak hanya berpatok pada tulisan di menu, tetapi juga ada penggambaran visual yang membuat mereka lebih yakin untuk membeli makanan Anda.
Ditambah lagi jika Anda menjualnya di aplikasi jual makanan online di mana gambar visual sangat penting bagi pembeli.
Dengan begitu, penjualan makanan bisnis Anda pun bisa mengalami peningkatan. Jadi, pastikan foto yang ditampilkan adalah sesuai dengan produk yang Anda buat agar pembeli tidak kecewa dengan perusahaan Anda.
3. Memperkuat branding produk makanan
Dalam menjalankan bisnis, pasti Anda ingin produk perusahaan dikenal oleh banyak orang. Salah satu caranya adalah memakai foto produk makanan yang menarik. Dengan gambar tersebut, customer bisa mengetahui ciri khas perusahaan Anda.
Misal, gambar produk Anda banyak memainkan unsur warna dan editing. Dengan begitu, customer bisa segera mengenali gaya foto makanan bisnis Anda ditambah dengan strategi promosi online yang tepat seperti memasangnya di iklan media sosial, banner, dan lain sebagainya.
Setelah membaca penjelasan di atas, apakah Anda sudah menerapkan cara foto produk makanan yang menarik pembeli? Jika belum, kini saat yang tepat untuk mulai memperhatikan teknik pengambilan foto produk karena bisa berikan berbagai manfaat baik bagi pembeli maupun perusahaan.